6 Sep 2010

Kenangan Jadi Mahasiswa

MC @ MPF FEMA

bulan ini hampir setahun setelah hari wisudaku dilaksanakan. tak terasa 48 bulan aku menjadi seorang mahasiswa di universitas cukup terkenal di negeri ini. banyak kejadian aneh, konyol, mengesankan, senang bahkan sedih terjadi selama menjadi seorang mahasiswa. jika masa SMA disebut sebagai masa yang paling indah maka masa kuliah kusebut sebagai masa yang paling bergairah. bergairah untuk belajar lebih keras menemukan kelebihan diri sendiri dan senantiasa memperbaiki kekurangan yang dimiliki. bergairah untuk melakukan sesuatu yang bisa membuat orang lain bahagia dan membahagiakan diri sendiri.

banyak orang bilang jika hidup itu adalah sebuah pilihan. pilihan untuk memilih atau untuk tidak memilih. jika kita memilih untuk memilih maka akan ada pilihan berikutnya yaitu pilihan yang A atau yang B. jika kau memilih yang A maka akan ada pilihan berikutnya memilih A1, A2, A3 dan lain lain.. begitulah seterusnya hingga tibalah kita menyadari bahwa yang terpenting dari sebuah pilihan adalah bukan apa pilihan kita melainkan bagaimana kita mempertanggungjawabkan pilihan kita. karena hidup pun membahas masalah tanggungjawab kawan.
selama 48 bulan kehidupan ku dikampus, ternyata aku pun harus memilih, aku memilih untuk menjadi seorang ketua bem fema yang pertama, memilih untuk menjadi seorang aktivis organisatoris yang rela bolos kuliah demi ikutan aksi/demo turun kejalan, aktivis yang rela mengorbankan sebagian waktu, tenaga dan materinya demi sebuah event buat mahasiswa lain. dan memilih untuk menjadi asisten praktikum yang baik dimata praktikannya.
ya semua itu memang pilihan.
bagaimana denganmu…?
semoga kalian memilih sesuata yang harus kalian pilih…
kita memang tidak bisa merubah laju angin namun kita masih bisa merubah arah laju layar kita kawan, semoga kalian menemukan pantai terindah untuk kalian singgahi.
seorang pelaut yang handal tidak tercipta di samudera yang tenang melainkan samudera yang dalam.
karena hidup bukan masalah apa yang kita pilih melainkan bagaimana kita mempertanggungjawabkan pilihan kita.

JANGAN TIRU PILIHAN KU…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar